JAJARAN

Polsek Adipala Berikan Bantuan APD Kepada Tenaga Medis

tribratanews.cilacap.jateng.polri.co.id_Kapolsek Adipala AKP SELAMET. SH. MM. Memberikan Bantuan Kepada Tenaga Medis Di Puskesmas Adipala. Adipala, Jumat tgl 01 Mei 2020.

Hal ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap tenaga medis yang berjuang melawan virus covid 19 yang sangat beresiko apabila mereka tidak menjalankan prosedur penanganan kesehatan secara maksimal. Dukungan dan motivasi kepada para medis yang berjuang di garda terdepan dalam penanganan dan pemberantasan virus covid 19 sangat di perlukan guna mencapai hasil yang maksimal.

Selain itu juga partisipasi dan dukungan dari masyarakat sangat diperlukan dengan membudayakan pola hidup bersih dan sehat, selalu menggunakan masker dalam beraktifitas dan hindari berkerumun serta menjaga jarak dalam berkomunikasi untuk bersama sama mencegah dan memutus penyebaran mata rantai virus covid 19.

Penulis Aiptu Iwan Samsutiawan.

 

 

Related Posts