JAJARAN

PATROLI POLSEK KAWUNGANTEN CILACAP KEPADA MASYARAKAT GANTI BAN

Tribratanews.cilacap.jateng.polri.go.id – Petugas patroli Polsek Kawunganten Polres Cilacap memberikan bantuan kepada pengemudi mobil yang mengalami kempes ban. Hal tersebut dilakukan saat petugas patroli melaksanakan patroli ke SPBU Kubangkangkung, Kawunganten, Minggu (22/04/2018) malam.

Bermula saat petugas patroli sedang melaksanakan Patroli ke SPBU Kubangkangkung. Saat itu ada sebuah kendaraan jenis MPV warna Putih sedang kesusahan mengganti ban.

Mendapati hal tersebut, petugas patroli kemudian menghampiri kendaraan dan menanyakan penyebab ban kempes. Ternyata ban mobil tersebut dalam keadaan kempes akibat bocor dan mampir ke SPBU untuk mengganti ban. Petugas patroli kemudian membantu mengganti ban mobil hingga kendaraan dapat kembali digunakan.

Kapolsek Kawunganten AKP Budhi Suryanto, SH mengatakan bahwa tindakan petugas patroli polsek merupakan wujud reaksi cepat memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Dengan bantuan yang dilakukan, maka masyarakat terbantu dengan kehadiran Polri pada saat Patroli,” pungkasnya.

( Penulis Brigadir Eko Septiadi A.W)

Related Posts