Tribratanews.cilacap.jateng.polri. go.id- Kepala Kepolisian sektor Kesugihan Cilacap Jateng Akp Asep Kusnadi menghadiri kegiatan bintek bagi anggota PPL Bintek Kecamatan Kesugihan.
Kegiatan dilaksanakan hari ini Jumat 19 Januari 2018 sekira jam 18.30 wib s/d 11.00 wib, bertempat di rumah makan pedesaan Desa Slarang.
Kegiatan Pelantikan dan Bintek bagi Anggota PPL Kec. Kesugihan tersebut sebanyak 16 orang dari 16 Desa se kecamatan Kesugihan.
Kegiatan dihadiri oleh Ketua Panwaslu Kab, Camat Kesugihan, Kapolsek Kesugihan, Ketua Panwaslu Kec. kesugihan, Anggota PPL sebanyak 16 orang.
Penyampaian sambutan dari Ketua Panwascam Kec.Kesugihan menyampaikan selamat datang kepada peserta Pengawas Pemilihan Desa/PPL Kec.Kesugihan Kab.Cilacap.
Penyampaian materi oleh Bp Camat Kesugihan.intinya menyampaikan selamat datang kepada peserta pelatihan/Bimbingan Teknis pemilihan Gubernur/wakil Gubernur dan menyampaikan PNS/ASN mempunyai hak pilih namun tidak boleh memihak salah satu calon Gubernur/Wakil gubernur dan petugas PPL harus selalu koordinasi untuk kelancaran pemilihan tersebut dan selalu menjaga keamanan dan ketertiban.
Penyampaian materi oleh Anggota Panwaslu/Bpk Kholil,SH menyampaikan jadwal dan tahapan pemilihan Gubernur/wakil gubernur dan PPDP diangkat dan diberhentikan oleh KPU Kabupaten dan PPDP bertugas membantu KPU dalam pemutahiran data pemilih.
Penyampaian materi yang disampaikan oleh Kaposek Kesugihan/AKP ASEP KUSNADI
PPL harus menjaga netralitas dan selalu mengikuti aturan, PPL harus selalu berkoordinasi dg panwascam, cermati permasalahan yg ada jangan justru membuat gaduh, pahami tentang mana pidana dan mana sengketa pemilu.
Dilanjutkan dengan tanya jawab,selama acara berlangsung situasi aman dan terkendali.
Penulis Aiptu Warsito.